DETEKSI.co – Kediri, Dimasa pandemi Covid 19, prosesi tahunan upacara adat istiadat setempat yang biasa dilakukan di petilasan sang prabu mapanji Sri aji Joyoboyo untuk umum untuk tahun ini ditiadakan.
Walupun diera new normal ini wilayah kabupaten Kediri terus meningkat grafik akibat pandemi Covid-19.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Desa Menang Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri, Linda melalui juru kunci / Mbah gabing (Mbah Sunardi) mengatakan, dilokasi pamuksan Joyoboyo, hal ini untuk memutus mata rantai Covid-19. Biasanya malam satu suro pengunjung dari berbagai daerah datang ke tempat petilasan sang prabu Sri Aji Joyoboyo Di Desa Menang Kecamatan Pagu Kabupaten Kediri.
“Atas keputusan musyawarah Desa bersama perangkat desa,BPD ,tokoh masyarakat dan panitia penyelenggara 1 suro tahun 2020 hanya melaksanakan ritual internal saja meniadakan acara perayaan iring – iringan dengan berbagai kelompok ormas maupun organisasi yang peduli dengan kebudayaan,” tuturnya.
Tidak tertutup bagi pengunjung yang ingin wisata religi dan sungkeman /ngalap berkah ketempat ini tetap dengan mematui protokol kesehatan. (Didik.S)