DETEKSI.co – Nias Barat, Pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Nias Barat melaksanakan rapat pleno bertempat di ruang aekhula, Selasa (25/01/2022).
Rapat pleno pengurus KONI Kabupaten Nias Barat dihadiri oleh Wakil Bupati Nias Barat Dr. Era Era Hia, MM, M.Si, Kadispora Hiburan Halawa, Sekdispora Yupiter Gulo, Wakil Ketua KONI Nias Barat Sidena Zai dan para pengurus KONI Kabupaten Nias Barat.
Melalui Kata Pembukaan dari Wakil Ketua KONI Nias Barat Sidena Zai menjelaskan, dasar pelaksanaan rapat pleno pengurus Koni Kabupaten Nias Barat ialah Ketua KONI Kabupaten Nias Barat Luther Daeli telah menyampaikan surat pengunduran dirinya sebagai Ketua kepada pengurus KONI Provinsi Sumatera Utara pada 08/01/2022 yang lalu dan sesuai petunjuk dari pengurus KONI Provinsi Sumut agar kita pengurus KONI Kabupaten Nias Barat mengadakan rapat pleno untuk memilih Pelaksana tugas (Plt) Ketua KONI Kabupaten Nias Barat, Tuturnya.
Wakil Bupati Nias Barat Dr. Era Era Hia, MM, M.Si pada kata arahannya menyampaikan agar pelaksanaan pemilihan Plt Ketua KONI disesuaikan dengan mekanisme dan di sesuaikan dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD&ART) KONI.
” Saya (Wabup) mengharapkan siapapun nantinya yang akan terpilih menjadi Plt Ketua, mari kita dukung serta kedepan kepada pengurus Koni dalam menjalankan pekerjaan agar tetap mengedepankan keterbukaan, kerjasama serta mampu membangkitkan olah raga di Kabupaten Nias Barat menjadi unggul dan maju.” harapnya.
Melalui aklamasi, seluruh peserta rapat pleno memilih Wakil Ketua KONI Nias Barat atas nama SIDENA ZAI menjadi Plt Ketua KONI Kabupaten Nias Barat.
Selanjutnya, hasil rapat pleno pengurus Koni Nias Barat akan disampaikan berita acaranya ke pengurus KONI Provinsi Sumatera Utara untuk ditetapkan dan disahkan. (UG)