Dinas Koperasi dan UKM Aceh Gelar Bimtek Penguatan Kapasitas Bagi Wirausaha Permula Anggota Genpro Aceh

DETEKSI.co-Bireuen, Dinas Koperasi Usaha Kecil Dan Menengah Propinsi Aceh Menggelar acara “Bimbingan Teknis Penguatan Kapasitas untuk Masyarakat Wirausaha Pemula bagi Anggota Genpro Aceh di Bireuen yang berlangsung di Aula Hotel Luxury selama empat hari , (02-05/12/2022).

Bimtek tersebut, dibuka langsung Kadis Perindagkop, Ir. Alie Basyah melalui Sekretaris Dinas Perindustrin, Perdagangan, Koperasi dan UKM Bireuen Teguh Mandiri Putra S.STP.

Dalam sambutanya, Teguh Mandiri Putra S.STP mengharapkan kepada semua Masyarakat sebagai peserta untuk serius mengikuti acara pelatihan Wirausaha pemula, agar nantinya bisa di implementasikan Ilmunya kepada diri sendiri maupun Masyarakat secara meluas.

Menurutnya “jika mau sukses dibidang usaha maka bersungguh-sungguhlah dalam membangun usaha,biarpun usaha yang kita bangun tidak sehebat perusahaan ternama lainnya, Kegiatan diikuti puluhan peserta pelaku usaha Wirausaha UMKM

Kegiatan Bimtek seperti ini diharapkan sangat berdampak positif, karena dapat meningkatkan Kapasitas dan menambah ilmu pengetahuan bagi Wirausaha muda,sehingga berkembang maka akan terciptanya lapangan pekerjaan bagi Masyarakat ” ujarnya”.

“Bimtek ini juga bertujuan meningkatkan perberdayaan palaku usaha agar lebih tersistematis dalam mengelola usahanya dimana mereka diajarkan tentang Bussiness Road Map, Menyusun Rencana Bisnis, Semangat berwirausaha serta
Teknik foto produk UMKM yang siap dijual ” ucap Zulkarnen selaku Panitia”.

Sementara itu, Anggota DPRA fraksi PKS Dapil 3 Bireuen dr. Purnama Setia Budi, Sp.OG, hadir untuk mengisi acara
“Bimbingan Teknis Penguatan Kapasitas untuk Masyarakat Wirausaha Pemula bagi Anggota Genpro Aceh di Bireuen.

Dia juga menyampaikan,ucapan terima kasih pada panita yang telah menyelenggarakan acara ini dengan sempurna dari awal hingga diakhir.

Harapanya, apa saja yang ditemui dalam kegiatan Bimtek,Masyarakat bisa terus berkembang dalam menjalankan usahanya

Adapun narasumber yang dihadirkan oleh panitia di antaranya Eva Yani, SE, Ak, MM Dosen Fakultas USK, Muhklis,S,Pd, M,Si, Tenaga Ahli pada Dinas Koperasi dan UKM Aceh, Muhammad Ridwan, S.STP, MM Kasi Promosi dan pemasaran pada UPTD PLUT, KUMKM Diskop UKM Aceh, Munardi Nazwar, ST Ketua Genpro Aceh/Pemilik 10 Cabang Green Laundry, dan El Mahmudi Praktisi Wirausaha Fotografi di Kabupaten Bireuen. (Hendra)