Hadiri Peresmian Klinik Rotary of Club Medan Deli Ke-7, Wong Sampaikan Ini

DETEKSI.co – Medan, Sekretaris Komisi 2 DPRD Medan, Wong Chun Sen Tarigan menghadiri acara peresmian klinik kesehatan Rotary of Club’ Medan Deli yang bertempat dikawasan Jalan Pukat VII Gang Kristen No.28 Medan, Minggu (30/07/2023).

Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri Ketua DPRD Medan, Hasyim, Anggota DPRD Sumut, Rudi Hermanto, Ketua Walubi Sumut yang juga penasehat Rotary Club Medan Deli, Brilian Mokhtar, DG Rotary D3410 Ditte Ade Sukardi, President Rotary Club Medan Deli, Johan, Ketua Pembina Yayasan Rotary Club Medan Deli, Bie Bie yang dipanggil Kencana Salim dan PDG Rotary D3410, Eva, AG Rotary, Tony Wong serta Sekcam Medan Timur, Sutan Fauzi Lubis bersama Lurah Bantan Timur.

Dalam kata sambutan pembukaan klinik kesehatan tersebut, DG Rotary D3410 Ditte Ade Sukardi menyampaikan apresiasi yang setinggi tingginya terhadap pengurus Rotary Club Medan Deli sehingga dapat membangun fasilitas kesehatan dikawasan Kota Medan.

“Dengan adanya klinik ini dapat membantu kesehatan masyarakat khususnya dikawasan Kecamatan Medan Tembung,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua DPRD Medan, Hasyim menyampaikan, tentunya dari DPRD Kota Medan dalam hal ini legislatif yang juga mitranya Pemko Medan sangat mengapresiasi hadirnya klinik kesehatan yang akan memberikan pelayanan gratis bagi warga pra sejahtera dan kurang mampu di daerah tersebut.

“Kehadiran klinik kesehatan Rotary of Club’ Medan Deli dapat memudahkan pemko Medan dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat secara gratis. Karena pemko Medan juga telah memiliki program pelayanan kesehatan gratis dengan hanya membawa KTP asli Medan sudah dapat mengakses layanan kesehatan yang gratis bernama UHC,” ucapnya Hasyim.

Senada dengan itu, Sekretaris DPRD Medan Wong Chun Sen Tarigan yang mendampingi Hasyim menyampaikan hal yang sama dengan Ketua DPRD Medan, Hasyim, SE.

Wong menyebutkan sangat mengapresiasi berdirinya Klinik Rotary Club Medan Deli Ke-7 yang pelayanan diberikan secara gratis kepada masyarakat.

“Semoga bermanfaat bagi masyarakat Kota Medan khususnya di Medan Tembung. Harapannya, dengan adanya klinik ini masyarakat Kota Medan lebih sehat lagi,” ucap Wong yang juga ketua Permabudhi Sumut ini.

Dikesempatan itu, President Rotary Club Medan Deli, Johan, menyampaikan kehadiran klinik bisa memberikan perhatian kepada masyarakat khususnya di daerah Medan agar lebih sehat.

Dikatakannya, klinik tersebut memberikan layanan kesehatan umum dan gigi.

“Untuk sementara itu, kita membuka praktek dari pukul 10.00 WIB hingga 12.00 WIB, namun bila antusias masyarakat tinggi untuk memeriksakan kesehatan maka bisa ditambahkan jam buka prakteknya,”tuturnya lagi.

Selanjutnya, Wong Chun Sen didampingi Ketua DPRD Kota Medan dan pengurus Rotary meninjau ruangan praktek dan fasilitas yang ada disediakan di klinik kesehatan Rotary Of Medan Deli. (Van)