DETEKSI.co-Langkat, Tim Direktorat Pembinaan Narapidana dan Anak Binaan Kementerian Hukum dan HAM, Pokja Pembinaan Kemandirian lakukan kunjungan Guna melakukan kegiatan supervisi ke Lapas Pemuda Kelas III Langkat. Rabu (05/06/2024).
Kunjungan tersebut disambut baik oleh Kalapas Pemuda Langkat, Raymon Andika Girsang, beserta pejabat struktural, Tim direktorat yang terdiri dari Penanggung Jawab Pemberdayaan Ekonomi, Junius Bahagianta Surbakti, Penanggung Jawab Bidang Pengelolaan Hasil Kerja, Dini Oktari dan rombongan dibawa berkeliling meninjau langsung aktivitas yang berlangsung pada Lapas Pemuda Langkat dimulai dari Galeri Hasil Karya Warga Binaan, bimbingan kerja, dan kolam pembesaran ikan.
Dalam hal ini, Kasubsi Pembinaan, Marhisar Sinaga menjelaskan bahwa pembinaan kemandirian di Lapas Pemuda Langkat sudah beragam dan diarahkan pada pembinaan bakat dan ketrampilan agar narapidana dapat kembali berperan sebagai anggota masyarakat yang bebas dan bertanggung jawab.
” Kunjungan ini dilakukan dalam rangka monitoring optimalisasi pelaksanaan kegiatan pembinaan kemandirian pada Unit Pelaksana Teknis di wilayah Sumatera Utara ” terangnya. (Tim)