DETEKSI.co-Jakarta, Kordinator Wilayah (Korwil) Pusat Monitoring Politik dan Hukum Indonesia (PMPHI) Sumatera Utara (Sumut), Drs Gandi Parapat menyampaikan rasa syukur masyarakat Sumatera Utara dari dari 33 kabupaten/ kota atas keputusan PDI Perjuangan memberi kepercayaan kepada Edy Rahmayadi menjadi calon Pemilihan Gubernur Sumut (Pilgubsu) November 2024 mendatang.
Hal tersebut dikemukakan Gandi Parapat yang ditemui wartawan di Jakarta, Minggu (11/8/2024), Gandi mengaku bahwa dirinya banyak menerima telepon dari sejumlah masyarakat Sumut setelah PDI Perjuangan memberi rekomendasi kepada Edy Rahmayadi untuk bertarung di Pilgubsu dalam acara Apel Siaga PDI Perjuangan di Medan, Sabtu (10/8/2024).
“Masyarakat lemah sangat bersyukur karena PDI Perjuangan mengusung Edy Rahmayadi di Pilgubsu”, karta Gandi.
Menurutnya, Edy Rahmayadi tidak pernah gentar menghadapi siapapun dan di yakininya sudah punya hitungan dalam memenangkan Pilgubsu 2024 namanya saja beliau mantan Pangkostrad.
“Kami yakini pak Edy pasti sudah punya hitungan yang matang menghadapi rival politiknya di Pilgubsu nanti”, ujarnya.
Masyarakat lemah sebut Korwil PMPHI Sumut itu, sangat bangga untuk memenangkan Edy Rahmayadi di Pilgubsu mendatang, karena ada jaminan ajaran agama, budaya dan keutuhan masyarakat Sumut, dan juga anti KKN.(Ril)