Bupati Pakpak Bharat Lantik 4 Pimpinan OPD, Harryson Sirumapea Kepala Keuangan

DETEKSI.co – Pakpak Bharat, Mantan Kepala Badan Pendapatan Daerah Kabupaten Dairi, Harryson F Sirumapea dilantik menjadi Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah Kabupaten Pakpak Bharat.

Seremoni pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan dipimpin Bupati Kabupaten Pakpak Bharat, Bernhard Tumanggor, Jumat (3/12/2021), Franc hal itu dikatakan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Pemkab Pakpak Bharat Aryanto Tinambunan.

Selain Harryson, tiga Pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Pakpak Bharat yang dilantik adalah Mordehai Orba Suntuk Manik sebelumnya Kepala Dinas Koperasi, UMKM dan Perindag dirotasi menjadi Sekretaris DPRD.
Untuk job Kadis Koperasi UMKM dan Perindag kemudian diisi Elhidayat Berutu yang sebelumnya menempati posisi Kepala Dinas Sosial, sementara Kadis Sosial dijabat oleh Supardi Padang yang sebelumnya Asisten Pembangunan dan Umum pada Setda Pakpak Bharat.

Sementara itu, berdasarkan catatan wartawan, Harryson Sirumapea adalah alumni Sekolah Tinggi Pemerintahan Dalam Negeri (STPDN) dan selama ini berkarir di lingkungan Pemkab Dairi.

Ketika baru menempati job sebagai Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Asset (Dippeka) di tahun 2015 lalu, untuk pertama kalinya Pemkab Dairi meraih Opini Wajar Tanpa Pengeculaian (WTP) atas laporan hasil pemeriksaan keuangan (LHPK) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan raihan tersebut bertahan hingga 7 kali berturut-turut.

Diera kepemimpinan Bupati Eddy Keleng Ate Berutu, Harryson dirotasi menjadi Kepala Badan Pendapatan Daerah hingga kemudian pindah ke Pemkab Pakpak Bharat. (NGL/Ulak)