Dandim 0115/Simeulue Didampingi Ketua Persit KCK Cabang XIII, Panen Sayur dan Buah Melon Bersama Kelompok Tani

DETEKSI.co – Simeulue, Dalam upaya membangkitkan ketahanan pangan bagi masyarakat di masa Pandemi Covid-19, Komandan Kodim 0115/Simeulue Letkol.Inf.Yogi Bahtiar.S.Kom.M.B.A di dampingi Ketua Persit KCK cabang XXXIII didampingi pengurus serta kelompok Tani Kuta Sejahtera & kelompok Tani Orip Bersama, binaan Koramil 02/Simeulue tengah melaksanakan panen raya holtikultura jenis buah melon dan sayuran terong, kacang panjang, Timun, Tomat dan juga Cabe di Dua Desa dalam Kecamatan Simeulue Tengah yaitu Desa Desa Luan Surep dan Desa Lauree, Jum’at (22/10/2021).

Dalam kesempatan itu, Komandan Kodim 0115/Simeulue Letkol.Inf.Yogi Bahtiar.S.Kom.M.B.A mengatakan sektor pertanian merupakan ladang usaha yang selalu dicari dan dibutuhkan. Pasalnya, semua orang membutuhkan asupan pangan termasuk sayur mayur & buah-buahan.

Dandim juga memberikan Apresiasi kepada kelompok tani Kuta Sejahtera dan kelompok tani Orip Bersama, binaan Koramil 02/Simeulue tengah, yang telah berinovasi di bidang perkebunan Sehingga bisa menjadi salah satu potensi dalam mendukung program ketahanan pangan dimasa pandemi Covid-19

Lanjut Dandim juga menekankan “Pihaknya sangat serius memberi perhatian terhadap para petani Sebagai wujud TNI dalam membantu pemerintah guna mewujudkan ketahanan pangan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat dimasa Pandemi Covid 19 dan pemanfaatan lahan tidur agar tetap produktif”. Tutup Dandim.

Di akhir kegiatan Ketua Persit KCK Cabang XIII Kodim 0115/Simeulue Ny. Yogi Bahtiar memberikan bantuan berupa uang pembinaan bagi kelompok tani sebagai bentuk perhatian dari ibu ketua Persit kepada kelompok tani. (agus)