Kemenag Langkat : Lomba Vidio Kreatif PAI Ajang Guru Menghadapi Perkembangan Teknologi

Exif_JPEG_420

DETEKSI.co-Langkat, Lomba Vidio Kreatif dan silaturahmi guru pendidikan agama Islam (PAI) SE kabupaten Langkat dalam rangka menyabut hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke- 79 yang dilaksanakan kantor kementerian agama kabupaten Langkat melalui kasi pendidikan agama Islam bekerja sama dengan dinas pendidikan kabupaten Langkat dan unit cabang dinas pendidikan wilayah II dinas pendidikan provinsi Sumatera Utara, bertempat di jentera Malay rumah dinas bupati Langkat hari ini Rabu (28/08/2024) resmi ditutup Pj. Bupati Langkat dalam kesempatan itu diwakili Sekretaris daerah kabupaten Langkat Amril.

Kepala kantor kementerian Agama kabupaten Langkat Ainul Aswat dalam kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas dukungan Pemerintah daerah selama ini baik itu dalam pelaksanaan lomba vidio kreatif maupun kegiatan PPG PAI.

“Melalui lomba vidio kreatif ini sangat penting dalam menyampaikan nilai – nilai agama kepada generasi muda dengan adanya lomba ini kita semua diajak lebih kreatif menyebarkan ajaran Islam yang sesuai dengan perkembangan jaman, kita juga harus mengakui gempuran teknologi menjadi tantangan baru khususnya guru pendidikan agama islam” terang Ainul Aswat.

Kabid pendidikan agama dan keagamaan Islam Kemenag Sumut Muchsin Batu bara dalam kesempatan itu juga mengucapkan terima kasih atas dukungan pemerintah kabupaten Langkat yang telah membantu pelaksanaan PPG Guru pendidikan Agama Islam (PAI) tahun 2024 melalui APBD kabupaten Langkat.

“Kabupaten Langkat merupakan satu satunya kabupaten kota di Sumut yang baru melakukan ini ” ungkap Muchsin batubara.

Usai penutupan oleh Sekda kabupaten Langkat, kegiatan dilanjutkan dengan. Pemberian piala bagi peserta yang mendapat juara, lomba tersebut diikuti guru pendidikan agama Islam tingkat Taman kanak-kanak, sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA).

Tampak hadir saat itu Kasi PAI Kemenag Langkat Siti Aminah, Dosen Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara Rizka Harfiani, Kadis pendidikan kabupaten Langkat Saiful Abdi, perwakilan UPT dinas pendidikan Sumut dan undangan lainya.(AR Lim)