DETEKSI.co – Simeulue, Wujud Kepedulian Babinsa Koramil 02/Simeulue Tengah Serda Rahimudin bersama Bhabinkamtibmas dan warga, gotong royong melakukan pembersihan dan pengecatan sarana tempat ibadah bertempat di Desa Ujung Padang Kecamatan Simeulue Cut, Minggu (28/11/2021).
Kegiatan yang dilaksanakan Babinsa bersama warga yang ada di desa binaannya bertujuan sebagai sarana menjalin persaudaraan atau silaturrahim antara TNI dan warga sehingga semakin solid. Dengan begitu sinergitas antar TNI dan Rakyat dapat berjalan dengan lebih baik.
Menanggapi hal tersebut, Danposramil Simeulue Cut Pelda Dadan H mengatakan kegiatan yang di laksanakan Babinsa di wilayah dapat membawa manfaat bagi kepentingan masyarakat luas, dan sebagai contoh kemanunggalan TNI dan rakyat.
Pelda Dadang juga berharap, semoga dengan adanya kegiatan seperti ini, dapat memberikan semangat beribadah bagi kita semua di masa pandemi ini dan semakin peduli akan pentingnya kebersamaan, gotong royong khususnya lingkungan tempat ibadah sebagai sarana ibadah dalam meningkatkan ketaqwaan kepada Allah SWT,” (agus)