DETEKSI.co – Dairi, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Dairi nomor urut 5, Ir Vickner Sinaga-Wahyu Daniel Sagala untuk sementara unggul dalam perolehan suara pada kontestasi Pilkada Kabupaten Dairi tahun 2024.
Data diperoleh wartawan, dari 164.925 suara yang masuk, yang merupakan akumulasi perolehan suara dari 538 TPS yang ada, pasangan yang diusung Partai Golkar, PKS dan Perindo itu mendulang 49.861 suara atau 30, 23 persen.
Perolehan suara Vikner-Wahyu kemudian disusul pasangan calon nomor urut 3, Danjor Nababan –Azhar Bintang yang diusung Partai Gerindra dan NasDem dengan perolehan suara sementara 42.916 suara atau 26,02 persen.
Kemudian pasangan calon bernomor urut 2 yang diusung PDI Perjuangan dan juga Bupati Petahana Eddy Keleng Ate Berutu – Depriwanto Sitohang, memperoleh suara sementara 38.363 suara atau 23,26 persen.
Selanjutnya , calon yang diusung Koalisi Partai Demokrat, PSI dan Partai Hanura bernomor urut 1, David Partahan Najogi Sasta Maju Tambunan-Dedy Matondang (Jogima) memperoleh suara sementara sebesar 30.343 suara atau 18,4 persen.
Sementara Pasangan bernomor urut 4 yang berkontestasi melalui jalur perseorangan (independen-red) untuk sementara hanya mengumpulkan 3.442 suara atau 2,09 persen.
Meski demikian, perolehan suara dimaksud masih sementara karena masih menunggu perhitungan manual berjenjang yang akan dilakukan KPU.
“Ini masih data sementara, untuk data resminya kita harus tunggu dari perhitungan yang dilakukan KPU Dairi”, sebut Sumber. (NGL)