Deteksi.co – Sergai, Salam Solidaritas, sehubungan dengan perkembangan dan dinamika yg terjadi mengenai ketenagakerjaan khusus nya di Serdang Bedagai, Aliansi Serikat Pekerja Buruh Bersatu Serdang Bedagai (ASPBBSB) melakukan Public Hearing bersama APINDO (Asosiasi Pengusaha Indonesia) Kabupaten Serdang Bedagai diadakan di Aula Pantai Pondok Permai, Kecamatan Pantai Cermin Kabupaten Serdang Bedagai Sabtu 13/11/2021 Pukul 13.00 Wib.
Turut hadir di kesempatan itu, Ketua Aliansi sekaligus ketua SBSI 1992 Sumut, AS Tanjung, Sekretaris F.SPSI – K.SPTI Ferry Rangkuti, Ketua SPPP-SPSI Gober Hermanto, Perwakilan SP.BUN, SP. Ferbuni, OSPPKM, SPMI. Sekretaris DPK Apindo Syaifuddin. SE, Eladira Koto,S.Sos, Sukisno.
Dalam kesempatan itu, Ketua Aliansi Serikat Buruh SBSI 1992 AS Tanjung, mengatakan dalam dekat ini wacana kita akan berkunjung ke Pemkab Serdang Bedagai, guna untuk audensi ke Bupati terkait pembahasan Upah Minimum Kabupaten (UMK) tahun 2022 yang harus segera di putuskan bulan ini. Selain itu, perlu peningkatan anggaran buat dinas tenaga kerja kedepannya.
Ia juga mengatakan kita berharap Pemerintah Kabupaten Sedang Bedagai di bawah kepemimpinan Darma Wijaya dan wakilnya Adlin Umar Yusri Tambunan, untuk mendukung penguatan kelembagaan serikat buruh di Kabupaten Serdang Bedagai ini agar kesejahteraan buruh bisa terjamin “paparnya.
Ditempat yang sama Ketua SPPP-SPSI Gober Hermanto, mengatakan saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Serdang Bedagai berupaya untuk menata kota Kabupaten yakni kota Sei Rampah, maka dalam hal ini kita mendukung penuh program Bupati kita.
Ia juga menambahkan, kita siap mendukung gerakan grebek pasar yang di galakan Bupati dengan ikut belanja bersama di Pasar Relokasi Pekan Lelo yang ada di Pasar Rakyat Sei Rampah semoga upaya Pemkab Sergai untuk mensejahterakan pedagang pasar rakyat sekaligus mendongkrak ekonomi masyarakat.(Bd24).