DETEKSI.co-Dairi, Anthony Radetic , rider asal Amerika Serikat mengaku kagum terhadap keindahan Danau Toba dan pesona alam Silahi Sabungan.
Kekagumannya diutarakan pada sesi konfrensi Pers, usai melakoni balapan pada helatan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Perairan Danau Toba Pantai Silalahi Kecamatan Silahisabungan Kabupaten Dairi, Kamis (14/11/2024).
“Danau Toba dan alam Dairi luar biasa indah, masyarakat baik dan ramah” kata Radetic menungkap kekagumannya.
Pada hari kedua penyelenggaraan Aquabike Jetski World Championship 2024 di Kabupaten Dairi, Anthony Radetic berhasil naik podium dan menempati posisi kedua pada kategori endurance.
Dari panggung dia menyapa warga yang antusias menyaksikan helatan. Setelah berhasil naik podium, dia melempar beberapa kaos dan topi kearah penonton untuk maksud berbagi.
Aquabike Jetski World Championship 2024 diikuti 33 rider dari berbagai negara, dan 10 diantaranya merupakan pembalap Indonesia. Helatan berlangsung tanggal 13-17 November 2024, pada 4 Kabupaten yakni Karo, Dairi, Simalungun dan Kabupaten Samosir.
Kabupaten Dairi menjadi tuan rumah pada hari kedua penyelenggaraan setelah Kabupaten Karo. Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Dairi, Rahmatsyah Munthe mengatakan, olahraga air bertaraf internasional itu dirangkaikan dengan berbagai kegiatan diantaranya festival kuliner, festival UMKM, pertunjukan tarian dan panggung music dan hiburan. (NGL)