Disela Kesibukan, Bupati Khenoki Waruwu Jenguk ASN yang Sakit

DETEKSI.co – Nias Barat, Disela-sela kesibukan, Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu bersama Camat Mandrehe Utara Fatiso Zai S.Pd menyempatkan diri menjenguk Adfent Slamat Gulo, SE yang sedang dirawat di RSUD dr. Thomsen Nias, Sabtu (26/06/2021).

Pasien atas nama Adfent Slamat Gulo, SE ialah putra Kepala Desa Hayo Kecamatan Mandrehe dan beliau adalah seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Pemerintah kabupaten Nias Barat.

Adfent Slamat Gulo, SE telah menjalani perawatan selama kurang lebih 3 bulan pada penyakit yang tengah dideritanya. Sehingga pada kesempatan itu, ianya minta izin kepada Bupati Nias Barat sebab lama sudah tidak masuk kantor dan kerja.

“Saya mohon izin pak bupati, sudah lama saya tidak masuk kantor dan melaksanakan tugas sebagaimana mestinya saya abdi masyarakat”, tuturnya.

Menanggapi hal tersebut Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu memberi penguatan kepada Adfent Slamat Gulo, SE supaya lekas sembuh.

“Masalah ketidakhadiran mu di kantor, itu tidak ada apa-apa, kan Adfent lagi sakit dan sedang dirawat. Sekarang, yang Adfent pikirkan mengatur pola makan dan berobat, banyak makan ya agar cepat sehat bukan masalah tidak masuk kantor, urusan kantor nanti saja kalau sudah sehat,” kata Bupati memberi motivasi untuk cepat sehat. (Utema Gulo)