35 Anggota DPRD Dairi Dilantik Senin

Bahagia Ginting, Sekretais DPRD Dairi.
Bahagia Ginting, Sekretais DPRD Dairi.

DETEKSI.co–Dairi, 35 anggota DPRD Dairi terpilih periode 2024-2029 dijadwalkan akan dilantik, Senin (14/10/2024). Hal itu disampaikan Sekretaris DPRD, Bahagia Ginting di Sidikalang, Jumat (11/10/2024).

“Senin depan akan dilantik, undangan sudah disebar kepada anggota dewan yang akan dilantik”, Sebut Bahagia.

“Pelantikan akan digelar di Gedung Balai Budaya. Semua anggota DPRD terpilih sesuai keputusan KPU akan mengikuti pelantikan, tidak ada pergantian atau yang tertunda”, kata Bahagia.

Dijelaskan, dari 35 anggota DPRD yang akan dilantik, Rasiden Damanik dari Partai Gerindra tercatat menjadi anggota DPRD paling senior. Bagi Rasiden, pelantikan yang akan dilakukan Senin depan merupakan periode ke 5 secara berturut-turut, sementara Sabam Sibarani (Golkar) dan Togar Pasaribu (Hanura) memasuki periode ke 4.

Untuk diketahui 35 anggota DPRD Dairi yang akan dilantik, Partai Golkar menjadi pemilik kursi terbanyak dengan jumlah 9 kursi yang akan diduduki oleh Jogia Sopipot Simarmata, Tony Juni Putra Lumban Gaol dari daerah pemilihan (dapil) I, Sabam Sibarani, Romy Frida Mariani Simarmata dan Nurlida Angkat dari (dapil II), Carles Tamba dan Hendra Krista Tarigan (dapil III), Nahason Lumban Gaol dan Agusto Benyamin Samosir (dapil IV)

Perolehan kursi terbanyak kedua diraih PDI Perjuangan dengan jumlah 7 Kursi, yakni Batara Armin Steve Sinaga (dapil I), Hendra Christian Parlinggoman Tambunan (dapil II),
Fitrianto Berampu, Idul Fitri Tarigan (dapil III), Veri Antoni Sidebang dan Ferry Marlinton Sinaga (dapil IV)

Kursi terbanyak ketiga diraih Demokrat dengan jumlah 6 Kursi yang diperoleh Halim P Lumban Batu, Bona Hasudungan Sitindaon (dapil I), Mitro Lumban Batu (dapil II), Cipta Karo-Karo (dapil III), Wanseptember Situmorang dan Rukiatno Nainggolan (dapil IV)

4 Kursi diperoleh Gerindra yakni, Abdul Gafur Simatupang, Joel Simanullang (dapil I), Rade Pandapotan Simamora(dapil II), dan Rasiden Damanik (dapil III)

Nasdem dengan perolehan 3 kursi akan diisi, Juangga Silaban (dapil II), J. Putra Ginting (dapil III) dan Kian Munthe (dapil IV)

Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menghantar dua kader yakni dan Hanura masing-masing memperoleh 2 kursi Henra J. Sinaga (dapil I) dan Andi P. S. Pasaribu (dapil III)

Partai Hanura dengan 2 kursi yakni Togar Pasaribu (dapil I) dan Erick Sanjaya Simbolon (dapil III).

Sementara 1 kursi diperoleh Perindo atas nama Redeanto Banjarnahor (dapil I ) dan 1 kursi milik PKS atas nama M. Syahdani Putra Pardosi (dapil II) (NGL)