Bahas Revitalisasi Lapangan Merdeka, Komisi 4 DPRD Medan RDP dengan KMS Peduli LMM dan OPD

DETEKSI.co – Medan, Terkait dengan Revitalisasi Lapangan Merdeka Medan, Komisi 4 DPRD Kota Medan kembali melaksanakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Koalisi Masyarakat Sipil Peduli Lapangan Merdeka Medan (KMS Peduli LMM) dan para OPD terkait, kemarin.

RDP ini dibuka dan dipimpin langsung oleh Ketua Komisi 4 DPRD Kota Medan, Haris Kelana Damanik, S.T., didampingi oleh para anggota Komisi 4 lainnya, serta dihadiri beberapa OPD di lingkungan Pemerintah Kota Medan antara lain Badan Perencanaan Pembangunan Daerah, Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Dinas Kebudayaan, dan Bagian Perlengkapan dan Aset Setda Kota Medan.

Dalam pembahasannya, masyarakat yang tergabung dalam KMS Peduli LMM ini meminta agar DPRD Kota Medan khususnya kepada Komisi 4 DPRD Kota Medan untuk lebih serius dan komprehensif dalam menanggapi permasalahan pro dan kontra terkait Revitalisasi Lapangan Merdeka Medan.

Sementara itu, Ketua Komisi 4 DPRD Kota Medan, Haris Kelana Damanik, S.T., mengatakan dengan banyaknya agenda kegiatan, DPRD Kota Medan tetap mengoptimalkan dalam mengambil celah dan langkah untuk memperhatikan setiap permasalahan yang dikeluhkan oleh masyarakat termasuk Revitalisasi Lapangan Merdeka Medan.

“Setelah kita klarifikasi melalui pertemuan RDP terkait Revitalisasi Lapangan Merdeka ini, insya Allah semua dapat menerima. Nanti bagaimana lanjutan mengenai revitalisasi ini ke depannya akan dijadikan notulen, karena prinsipnya Lapangan Merdeka ini bukan hanya milik perorangan tetapi milik masyarakat yang akan menjadi ikon cagar budaya Kota Medan yang tidak terlepas dari Ibukota Provinsi Sumatera Utara,” kata Haris Kelana.

Kemudian RDP Komisi 4 DPRD Kota Medan ini dilanjutkan dengan agenda kedua, yaitu RDP terkait juru parkir di area Komplek Asia Mega Mas dan juga dihadiri para OPD terkait.

Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Komisi 4 DPRD Kota Medan, Jalan Kapten Maulana Lubis Nomor 1, Medan. (Van)