DETEKSI.co – Dairi, Bupati Dairi, Eddy Keleng Ate Berutu melakukan ground breaking pembangunan gedung perpustakaan umum berbiaya hampir Rp 10 miliar, berlokasi di Taman Rekreasi Sidikalang, Senin (25/7/2022).
Disaksikan Forkopimda dan undangan lainnya, Bupti menekan tombol pertanda pemasangan tiang pancang dan diikuti peletakan batu pertama gedung yang direncanakan berkonstruksi 3 lantai itu.
Dalam sambutannya, Bupati menyebut, pembangunan fasilitas dimaksud merupakan simbol pembangunan Sumber Daya Manusia Kabupaten Dairi, dan bagian dari upaya mencerdaskan kehidupan bangsa.
Lokasi berdirinya gedung perpustakaan maupun fasilitas pendukung diupayakan menjadi fasilitas yang aman, nyaman dan ramah serta mudah diakses semua kelompok usia mulai dari anak-anak hingga lansia termasuk warga dengan kebutuhan khusus (penyandang disabilitas-red).
Nantinya, perpustakaan ini bukan hanya untuk ruang membaca tetapi juga menjadi tempat yang menginspirasi dan menjadikan seseorang menjadi inspirasi bagi orang lain.
“Konstruksi berlantai tiga itu, rencanya akan dilengkapi dengan ruang cafe dan sekaligus membuka peluang bagi pelaku UMKM, ruang serbaguna, ruang diskusi, ruang audio visual, ruang baca umum, anak, lansia, dan disabilitas. Juga didesain dengan ornamen budaya Pakpak”, terang Bupati.
Pembangunan direalisasi atas dukungan Pemerintah pusat.
Sebelumnya, dalam laporan kegiatan, Kepala Perpustakaan dan Arsip, Marisi Sianturi menyebut, biaya pembangunan bersumber dari anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) Dairi tahun 2022 melalui dana alokasi khusus (DAK) sebesar Rp9,876 miliar. (NGL)