
DETEKSI.co – Dairi, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Dairi, menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara pada pemilihan Gubernur-Wakil Gubernur Sumatera Utara dan Bupati-Wakil Bupati Dairi tahun 2024.
Rapat pleno dibuka Ketua KPU Dairi, Ariyanto Tinendung didampingi anggota KPU, Asih Firmansyah Solin, Anggiat Gabe Maruli Tua Sinaga, Rono Anto Sinaga dan Ridwan Hendra Agustinus Samosir di hotel Mutiara Dairi, Sidikalang, Selasa (3/12/2024).
Ariyanto Tinendung dalam bagian sambutannya mengatakan, pelaksanaan pemungutan suara di TPS berjalan baik dan lancar, tidak ada masalah menonjol, kalaupun terjadi masalah-masalah kecil, namun dapat teratasi dengan baik.
Untuk partisipasi masyarakat (tingkat partisipasi pemilih-red), Aryanto menyebut berada dikisaran 73,5 persen. Diakui, persentasi tersebut menurun dibanding Pemilu Legislatif dan Pilpres Pebruari 2024 lalu yang berada di angka 74 persen, namun jika dibandingkan dengan Pilkada 2018 lalu, partisipasi pemilih juga berada diangka 73 persen.
Menurutnya, partisipasi pemilih pada Pilkada 2024 ini turut dipengaruhi kondisi cuaca yang ekstrim menjelang hari pemungutan suara.
“Banyak anak-anak Dairi yang kuliah di Medan yang batal pulang ke Dairi dampak bencana longsor pada akses jalan menuju Kabupaten Dairi, sebut Aryanto.
Ditambahkan, selain proses pemungutan suara, proses lain di tingkat Kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS), maupun tahapan rapat pleno rekapitulasi ditingkat Kecamatan (PPK), juga berlangsung lancar dan aman.
Sementara itu, Ketua Bawaslu Dairi, Idrus Maha mengatakan, berdasarkan pengawasan dilakukan mulai dari pemungutan dan perhitungan suara, proses berjalan kondusif.
Kemudian, Pj. Bupati Dairi, Surung Lamhot Charles Bantjin, menyampaikan apresiasi kepada KPU, Bawaslu dan jajaran yang bekerja memberhasilkan semua proses dan tahapan Pilkada, dan seluruh masyarakat yang berpartisipasi dalam Pensuksesan Pilkada.
Pj. Bupati berharap kondusifitas tetap terjaga dalam pelaksanaan rapat pleno terbuka ditingkat Kabupaten.
Rekapitulasi turut dihadiri Forkopimda, saksi peserta Pilkada dan pihak terkait lainnya. (NGL)