Pangdam I/BB Resmikan Revitalisasi Monumen Sejarah Pewarisan Nilai-Nilai Kejuangan di Tugu Letjen Jamin Ginting

DETEKSI.co-Medan, Pangdam I/BB, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi, meresmikan Revitalisasi Monumen Sejarah Pewarisan Nilai-Nilai Kejuangan di area Tugu Letjen Jamin Ginting di Makodam Bukit Barisan, Jln Gatot Subroto Km 7,5 Medan, Selasa (28/2/2023).

Pada kesempatan ini,Pangdam berharap, revitalisasi monumen sejarah pewarisan nilai-nilai kejuangan ini bisa memberikan semangat nasionalisme dan membentuk patriotisme yang militan, tidak hanya bagi Prajurit jajaran Kodam I/Bukit Barisan, tetapi juga kepada masyarakat awam lainnya.

“Itu yang kita harapkan dengan dilakukannya peresmian ini. Karena pewarisan nilai-nilai Kejuangan ’45 sebagaimana yang dicontohkan oleh para Pejuang dan Pahlawan terdahulu, masih sangat relevan bagi kita generasi penerus untuk mempertahankan dan mengisi kemerdekaan ini,” ungkap Pangdam mengakhiri.

Turut mendampingi Pangdam, antara lain Aslog Kasdam, Kolonel Arh Candy Christian Riantori, SIP, sejumlah Perwira Staf dan mitra rekanan Kodam I/BB, Fredrik Khodrat. (Ril)

Sumber: Pendam I/BB