Tim Futsal Bawonahono Terima Tropi Juara Piala Wakil Bupati Nias Selatan

DETEKSI.co – Nias Selatan, Tim Futsal Bawonahono menerima tropi juara I, Piala Bergilir Wakil Bupati Nias Selatan untuk memeriahkan HUT RI ke-77 tahun di Kecamatan Fanayama, Rabu (17/8/2022).

Tropi kejuaraan diserahkan oleh Camat Fanayama seusai pelaksanaan upacara penurunan bendera pada HUT RI ke-77 tahun di Desa Bawomataluo.

Selain futsal, Tim dari Bawonahono juga berhasil mengangkat tropi pada beberapa kejuaraan pertandingan, diantaranya: juara I Bola Voli kategori putra, juara I Badminton, juara II Tari Kreasi, Juara III Vocal Solo, dan juara IV Bola Voli kategori putri. Tak hanya tropi, para juara juga mendapatkan dana pembinaan dan sertifikat penghargaan.

Kepala Desa Bawonahono, Petrus Hondro, S.Pd mengucapkan terimakasih atas kerja keras dan kerjasama seluruh tim.

“Proses tak menghianati hasil, prestasi gemilang adalah wujud ketangguhan dan kesabaran dalam bertarung sehingga hari ini membuahkan hasil yang maksimal” kata Petrus.

Kades mengajak para tim untuk terus mempertahankan prestasi yang diperoleh dan tetap dalam slogan ‘Berangkat Dengan Niat Baik, Kembali Dengan Hati Damai, Dalam Bingkai Beriman, Cerdas dan Bijaksana’. (HL)