DETEKSI.co – Nias Barat, Salah seorang Warga Desa Ambukha Kecamatan Lolofitu Kabupaten Nias Barat yang bernama MELVIN WARUWU anak dari Ama Paskalis Waruwu Tenggelam di Sungai Oyo ( Namo Ahenomo) Desa Tuwuna Kecamatan Mandrehe Induk sekitar 200 Meter dari Jembatan Oyo, Senin (05/04/2021).
Keluarga menyampaikan bahwa awalnya anak ini bersama dengan teman-temanya yang lain yakni Elhan Saputra Waruwu, Meifiter Waruwu, Fince Wijaya Waruwu, Ardianus Waruwu, Sandimas hulu, Suriyanto Zai, Fransiskus Waruwu, Ideaman waruwu, Berangkat dari Rumah sekitar kurang lebih Pukul 13:00 Wib tanpa pemberitahuan kepada keluarga dengan tujuan nonton Volly, Jelasnya
Salah seorang masyarakat menuturkan bahwa sekitar pukul 16:30 Wib ada informasi dari warga sekitar bahwa ada orang tenggelam bahkan salah satu teman dari (Alm) memanggil orang sekitar sungai untuk minta bantuan, dan akhirnya masyarakat pun berbondong bondong membantu sekaligus melihat di lokasi sungai.
Tapi, almarhum ditemukan dalam air oleh warga dalam keadaan tidak berdaya atau tak bernafas lagi, bahkan beberapa orang dan keluarganya sempat mencoba memberikan pertolongan pertama dan kemudian dibawa ke Puskesmas Lolofitu Moi,Tuturnya.
Berdasarkan pemantauan awak media setiba di Puskesmas Moi berbagai pihak datang melihat termasuk dari Pemerintah Desa Ambukha (Kades), Personil Polsek Manderehe ( Bripka Ferdinan S. Tel,SE, Briptu Eronu K.P. Hi Briptu Gokhlas Simanjuntak,Bripda Serliman B. Dawolo) dan personil Moi ( F.Laoly dan anggota) Pihak Puskesmas, keluarga korban, bahkan paman Almarhum. (Utema Gulo)