DETEKSI.co-Jakarta, Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko, Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, menyampaikan bahwa pembentukan Direktorat Reserse Siber (Ditressiber) merupakan wujud komitmen Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo dalam menangani kejahatan siber yang semakin marak.
“Pembentukan Direktorat Reserse Siber ini merupakan langkah yang diprakarsai oleh Bapak Kapolri, sejalan dengan meningkatnya kasus kejahatan siber yang saat ini menjadi perhatian serius publik,” ungkap Trunoyudo dalam pernyataannya di Gedung Divisi Humas Polri, Jakarta.
Trunoyudo menjelaskan bahwa Ditressiber akan memiliki beberapa fungsi utama. Pertama, melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap berbagai tindak pidana siber. Selain itu, direktorat ini juga bertanggung jawab dalam mendeteksi, menganalisis, serta melakukan patroli siber untuk mengidentifikasi potensi kejahatan siber. Edukasi literasi digital terkait pencegahan tindak pidana siber juga menjadi salah satu tugas penting mereka.
Fungsi lainnya meliputi pengawasan penyelidikan tindak pidana siber di tingkat Polda, pengumpulan data, serta penyajian informasi yang terkait dengan tugas Direktorat Siber. Koordinasi pengawasan terhadap penyelidik pegawai negeri sipil (PNS) juga termasuk dalam lingkup kerja Ditressiber.
Saat ini, Ditressiber sudah terbentuk di delapan Polda, yaitu Polda Metro Jaya, Sumatera Utara, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Sulawesi Tengah, dan Papua. Kapolri juga telah menunjuk delapan perwira menengah (Pamen) yang akan memimpin masing-masing direktorat siber di Polda tersebut.
Berikut adalah nama-nama perwira yang dilantik:
1. AKBP Doni Satria Sembiring, sebelumnya menjabat sebagai Kasubbagopsnal Dittipidsiber Bareskrim Polri, kini menjadi Dirressiber Polda Sumatera Utara.
2. Kombes Setyo K Heriyanto, sebelumnya Dirreskrimsus Polda Kalimantan Tengah, kini menjadi Dirressiber Polda Metro Jaya.
3. AKBP Resza Ramadiansyah, sebelumnya Kasubbagrenmin Dittipidsiber Bareskrim Polri, kini menjabat sebagai Dirressiber Polda Jawa Barat.
4. Kombes Himawan Sutanto Saragoh, sebelumnya Dirpolairud Polda Bangka Belitung, kini menjadi Dirressiber Polda Jawa Tengah.
5. Kombes R. Bagoes Wibisono Handoyo, sebelumnya Pengawas Penyidikan Madya Tingkat III Bareskrim Polri, kini diangkat sebagai Dirressiber Polda Jawa Timur.
6. AKBP Ranefli Dian Candra, sebelumnya Wadireskrimsus Polda Bali, kini menjadi Dirressiber Polda Bali.
7. AKBP Taufik Sugih Adhadi, sebelumnya Kasubbagprogar Bagren Rorenmin Bareskrim Polri, kini menjabat sebagai Dirressiber Polda Sulawesi Tengah.
8. AKBP Syansyrujak, sebelumnya Wadirreskrimum Polda Papua, kini menjadi Dirressiber Polda Papua.(Ril)