Saweu Sikulah di SMPN 1 Bukti, Wakapolsek Bukit Ajak Siswa-siswi Jauhi Narkoba

DETEKSI.co-Redelong, Wakapolsek Bukit Ipda Arif Fadilah bertindak sebagai pembina upacara bendera hari Senin 06 Februari 2023 di SMPN 1 Bukti, sekaligus menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada para siswa-siswi.

Kapolres Bener Meriah AKBP Indra Novianto, S.I.K melalui Kasi Humas Polres Bener Meriah Ipda Eriadi mengatakan, kegiatan yang dilakukan oleh Wakapolsek ini merupakan program saweu sikulah, sekaligus memberikan arahan kepada para pelajar.

“Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan pihak sekolah baik dewan guru ataupun siswa siswi, yang bertujuan agar Polri dapat lebih mudah untuk menyampaikan pesan pesan kamtibmas kepada para pelajar” kata Eriadi.

Eriadi melanjutkan, pada kesempatan tersebut Wakapolsek berpesan kepada para pelajar agar jangan ada yang terlibat narkoba.

“Kemudian Wakapolsek juga mengajak para siswa siswi agar bijak dalam menggunakan media sosial, hindari terjadinya tawuran antara pelajar di lingkungan sekolah, hindari balap balap liar dan tidak ada sepeda motor yg memakai kenalpot racing.,” ungkap Eriadi.

“Mudah mudahan dengan rutin nya dilakukan penyuluhan narkoba melalui program saweu sikulah ini, pelajar dapat tereduksi untuk menjauhi narkoba, sehingga dapat melindungi generasi bangsa dari pengaruh negatif narkoba kemudian pera pelajar juga akan sadar dengan hukum sehingga tidak melakukan tindakan tindakan yang dapat melanggar hukum,” harapnya.(by)