Tidak Manusiawi, Viral Warga Hakimi Korban Terduga Positif Covid-19

DETEKSI.co – Toba, viral video yang berdurasi 38 detik, tersebar di media sosial. Yang mana di dalam video tersebut terlihat warga masyarakat sedang menghakimi salah seorang yang terduga terpapar Covid-19, secara tidak manusiawi.

Terlihat beberapa kali seorang laki laki diseret dan dihardik memakai batang kayu, bahkan juga terlihat salah satu orang sempat memukul korban dengan menggunakan sebilah kayu panjang. Sungguh sangat biadab, demikian rilis yang di tulis di kolom keterangan gambar oleh L Sitompul dalam akun Wag pada Sabtu (24/7/2021).

Yang mana di ketahui bahwa kejadian tersebut menurut kabar berlokasi di Desa Bulu Silape Kecamatan Silaen Kabupaten Toba Provinsi Sumatera Utara.

Kabar yang beredar bermula ketika salah seorang warga Desa tersebut yang terpapar Covid-19 sebelumnya melakukan isolasi mandiri di rumah. Namun korban tersebut membandel bahkan keliling pakai sepeda motor.

Memang secara sepihak warga terlihat khawatir akan terjadi klaster penularan Covid-19 kepada warga masyarakat lainya. Hingga Kepala Desa dan warga memfasilitasi keperluan keluarganya agar yang bersangkutan isolasi mandiri di rumah.

Akan tetapi korban membandel bahkan keluyuran naik sepeda motor, sehingga warga melakukan penghardikan agar yang bersangkutan pulang ke rumahnya. Namun dilain pihak perlakuan seperti itu sangat tidak manusiawi, karena ada fasilitas-fasilitas lain yang disediakan oleh pemerintah terkait dengan kasus kasus Covid-19, seperti isolasi mandiri, karantina, dan penyembuhan. Tidak mesti dengan kekerasan apa lagi terhadap sesama manusia.

Hingga berita ini di turunkan korban dikabarkan sudah dibawa ke rumah sakit Porsea. (sby)