Dandim dan SEMMI Abdya Adakan Nonton Bareng Film Tjokroaminoto

DETEKSI.co – Abdya, Dandim 0110/Abdya, Letkol Inf Ahmad Hisom Baihaki mengadakan silaturrahmi dan nonton bareng dengan pengurus dan Kader Serikat Mahasiswa Muslimin Indonesia (SEMMI) dan Pemuda Muslimin Indonesia (PMI) kabupaten Aceh Barat Daya (Abdya), Jumat malam, (12/11/2021).

Kegiatan yang berlangsung di Gedung Serba Guna Kodim 0110 /Abdya, jalan Rawa Sakti Desa Pasar Kec. Blangpidie Kabupaten Abdya tersebut dalam rangka memperingati hari pahlawan 10 November 2021.

Ketua SEMMI Aceh, Husnul Jamil yang didampingi oleh Ketua SEMMI Abdya, Akmal Al-Qarasie, mengatakan bahwa silaturahmi tersebut sebagai salah satu langkah dan upaya untuk meningkatkan spirit Nasionalisme terhadap generasi muda bangsa ke depan.

“Kegiatan seperti ini merupakan bentuk rasa menghormati jasa para pahlawan kita yang telah berjuang, dan kami SEMMI selalu berada di garda terdepan menjaga keutuhan NKRI,” ujarnya kepada Deteksi.co, Sabtu, (13/11/2021).

Husnul menjelaskan, dalam kegiatan memperingati Hari Pahlawan ini juga diadakan nonton bareng film para pejuang Bangsa, seperti Tjokroaminoto yang merupakan sosok pejuang bangsa pada masa lalu.

Sementara itu, dalam kesempatan yang sama, Dandim 0110/Abdya, Letkol Inf Ahmad Hisom Baihaki mengucapkan terimakasih kepada para mahasiswa karena bersedia memperingati Hari Pahlawan walaupun dengan kegiatan yang sederhana.

“Semangat juang para pendahulu harus tetap kita ikuti meski sekarang tidak ada pertempuran melawan musuh. Gelorakan semangat perjuangan ini karena tugas kita saat ini berjuang untuk mempertahankan bangsa ini,” ujarnya.

Lebih lanjut Dandim menjelaskan, dahulu para pejuang berjuang dengan senjata seadanya seperti bambu runcing, sedangkan penjajah menggunakan senjata api, tetapi atas ijin Allah SWT Indonesia bisa memenangkan perjuangan itu.

“Saat ini, tugas kita bersama untuk memerangi berita Hoax yang sering muncul, sehingga sering menimbulkan permasalahan,” harapnya.

“Kita sekarang masih di masa pandemi Covid-19, maka dari itu kita tetap menjalankan protokol kesehatan. Kepada para pemuda agar dapat mensukseskan program Pemerintah terutama tentang Vaksinasi, sampaikan informasi yang benar kepada masyarakat sehingga pelaksanaan Vaksinasi dapat berjalan dengan baik,” pungkasnya. (Rob’s)